![]() |
Fadly Zon |
Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon mengatakan, sampai saat ini belum ada nama calon ketua tim pemenangan Prabowo - Sandi. “Sedang digodok dengan empat partai,” kata Fadli di gedung DPR, Jakarta, Senin (13/8).
Wakil ketua DPR itu menambahkan, pembahasan tentang ketua tim pemenangan kemungkinan akan dilakukan setelah Prabowo dan Sandi menjalani tes kesehatan di RSPAD Gatot Subroto. Selain itu, partai pengusung Prabowo - Sandi perluistirahat sejenak setelah kemarin cukup lama bernegosiasi dalam membentuk koalisi.
“Alhamdulillah koalisi terbentuk sesuai harapan kami empat partai, dan dukungan satu partai,” ujarnya.
Apakah posisi ketua Tim Pemenangan Prabowo - Sandi akan diserahkan kepada Ketua Umum PD Susilo Bambang Yudhoyono (SBY)? Fadli menyebut SBY bukan untuk posisi ketua pim pemenangan duet yang akan menantang Joko Widodo - KH Ma’ruf Amin itu.
“Sebagai mantan presiden (SBY), bukan beliau. Beliau lebih pas sebagai pengarah atau penasihat,” kata Fadli.
0 comments:
Posting Komentar